Balangan – Kapolres Balangan, AKBP Dr. Yulianor Abdi, S.H., S.I.K., M.H., memimpin langsung kegiatan Gelar Sarana dan Prasarana, Alat Utama, dan Alat Khusus Samapta di lingkungan Polres Balangan, pada Jumat (26/09).
Kegiatan yang digelar di halaman Mapolres Balangan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan personel dan perlengkapan satuan Samapta dalam mendukung pelaksanaan tugas di lapangan, baik dalam kegiatan rutin maupun penanganan gangguan kamtibmas.
AKBP Yulianor Abdi menegaskan pentingnya pengecekan dan pemeliharaan peralatan dinas secara berkala. "Kesiapan sarpras dan perlengkapan satuan Samapta merupakan salah satu faktor pendukung utama keberhasilan tugas-tugas kepolisian, terutama dalam kegiatan preventif dan penanganan gangguan kamtibmas," ujar Kapolres.
Gelar Sarpras kali ini meliputi pengecekan kendaraan dinas roda dua dan empat, tameng, helm, tongkat T, body protector, rompi anti peluru, gas air mata, dan peralatan pendukung lainnya yang digunakan dalam pengamanan massa serta patroli rutin.
Selain memastikan kelayakan alat dan perlengkapan, kegiatan ini juga menjadi momen untuk meningkatkan kedisiplinan dan tanggung jawab personel dalam menjaga serta merawat peralatan yang menjadi inventaris negara.
“Peralatan yang tersedia harus dalam kondisi baik dan siap digunakan kapan saja. Ini mencerminkan kesiapan kita dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tambah AKBP Yulianor.
Kegiatan ditutup dengan arahan dari Kapolres kepada seluruh anggota Samapta agar senantiasa menjaga profesionalisme, menjaga fisik, dan terus meningkatkan kemampuan individu maupun satuan.
Dengan digelarnya kegiatan ini, diharapkan Polres Balangan semakin siap dan sigap dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukum Kabupaten Balangan.





